• Home
  • Tanjung Benoa
    • Parasailing
    • Parasailing Tandem
    • Seawalker
    • Jet Ski
    • Flyboard
    • Wisata Pulau Penyu
    • Banana Boat
    • Snorkeling
    • Flying Fish
    • Rolling Donut
    • Intro Scuba Diving
    • Wakeboarding
  • Paket Watersports
  • Rafting
  • Adventure
    • Wisata Sepeda
    • Kapal Selam Odyssey
    • Naik Gajah Taro Ubud Bali
    • Seawalker Tour Sanur
  • Kategori
    • Daftar Pantai Di Bali
    • Wisata Di Bali
    • Wisata Kuliner
      • Tempat Nongkrong
      • Restoran
      • Warung Makan
    • Liburan Anak
    • Gili Lombok
  • Populer 2021
    • 10 Pantai Terindah Di Bali
    • Pantai Pandawa
    • Daftar Pantai Bali
    • Tempat Nongkrong Di Ubud
    • 5 Tempat Makan Enak Murah Halal Di Kuta Bali
  • Sitemap

Wira Water Sport Bali

Paket Murah Rekreasi Wisata Bahari Di Bali, Antar Jemput Gratis, Di Jamin Asuransi

  • Ayung Rafting Ubud
  • Telaga Waja Rafting
Anda disini: Home » Wisata Di Bali » Tips Menyelam Di Bali

Tips Menyelam Di Bali Untuk Pemula, Lokasi Tanjung Benoa Nusa Dua

Last updated on 6 Juli 2020 By Wayan Suadnyana

Apakah anda seorang pemula atau tidak pernah mengikuti aktivitas menyelam, namun ingin mencoba aktivitas Bali scuba diving? Jika iya, pasti akan ada banyak pertanyaan dalam pikiran anda sebelum mencoba aktivitas scuba dive di Bali. Oleh karena itu, di halaman ini saya akan menuliskan mengenai tips menyelam di Bali, dengan tujuan agar dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan anda yang berencana mencoba aktivitas menyelam di Bali.

Tips Menyelam Di Bali Untuk Pemula
Tips Menyelam Di Bali Untuk Pemula

Aktivitas scuba dive bagi pemula akan terbayang sangat menakutkan, dan hal ini sangatlah wajar. Karena insting manusia pada saat berada di dalam air, akan memiliki insting untuk berusaha untuk mengambang. Namun sebaliknya aktivitas scuba dive mengharuskan anda untuk menyelam dan bernapas di dalam air.

Lihat Disini, ”6 Hal Yang Wajib Anda Ketahui Sebelum Mengikuti Aktivitas Menyelam Di Pulau Bali” >>>

Jenis Pertanyaan Penyelam Pemula

Sebagian besar penyelam pemula saat ingin mengikuti aktivitas scuba dive di Bali akan memiliki pertanyaan dibawah ini:

1. Dimana Lokasi Diving Untuk Pemula Di Bali?

Ada banyak lokasi menyelam di Bali untuk pemula, namun dihalaman tips menyelam di Bali bagi penyelam pemula, hanya khusus untuk lokasi menyelam di pantai Tanjung Benoa Nusa Dua.

Ada alasan kenapa saya batasi untuk lokasi menyelam hanya di Tanjung Benoa Nusa Dua. Setiap lokasi menyelam di Bali memiliki kriteria, syarat dan tips yang berbeda. Jadinya tips menyelam di halaman ini lebih cocok jika anda menyelam di Tanjung Benoa Nusa Dua Bali.

Cari Disini, ”Daftar Lokasi Diving Di Bali Cocok Untuk Pemula” >>>

2. Apakah Aktivitas Scuba Dive Tanjung Benoa Perlu Sertifikasi?

Jika anda mengikuti aktivitas intro scuba dive di Tanjung Benoa, sertifikasi diving tidak diperlukan. Karena penyedia / operator intro scuba dive di Tanjung Benoa, hanya memperbolehkan peserta, menyelam di lokasi yang telah ditentukan oleh operator penyelaman. Kedalaman penyelaman untuk aktivitas intro scuba dive Tanjung Benoa, kurang lebih enam meter.

3. Apa Yang Dimaksud Dengan Intro Scuba Dive?

Intro scuba dive adalah aktivitas penyelaman yang diperuntukan khusus untuk peserta pemula atau yang belum pernah ikut aktivitas scuba dive. Kedalaman penyelaman dibatasi, maksimum enam meter. Peralatan menyelam yang digunakan disebut dengan nama Scuba.

Scuba adalah sebuah alat bantu pernapasan didalam air, yang terdiri dari tangki oksigen terkompresi, dengan selang tunggal, terdapat dua regulator yang terikat di bagian punggung peserta menyelam.

Lihat Disini: “Harga Intro Scuba Dive Tanjung Benoa Nusa Dua” >>>

5 Tips Menyelam Di Bali Lokasi Tanjung Benoa

5 Tips Menyelam Di Bali Lokasi Tanjung Benoa
5 Tips Menyelam Di Bali Lokasi Tanjung Benoa

Salah satu lokasi terbaik menyelam untuk pemula di Bali ada di Tanjung Benoa Nusa Dua. Laut Tanjung Benoa dipilih untuk lokasi menyelam pemula karena arus bawah laut Tanjung Benoa yang sangat tenang.

Dibawah ini ada beberapa tips menyelam di Bali untuk pemula, tips ini akan sangat membantu anda dalam proses penyelaman di Tanjung Benoa. Tips menyelam di Bali Tanjung Benoa tersebut antara lain:

1. Ketahui Hal Yang Akan Anda Hadapi

Bagi penyelam pemula, masalah yang paling sering dihadapi adalah belum terbiasa bernafas menggunakan mulut. Latihlah pernafasan lewat mulut agar anda terbiasa bernafas lewat mulut pada saat menyelam. Jika anda belum pernah mengikuti aktivitas intro dive Tanjung Benoa, sebaiknya anda mengikuti aktivitas snorkeling terlebih dahulu. Dengan mengikuti aktivitas snorkeling, anda akan mengetahui, apakah mampu bernafas melalui snorkel saat berada di permukaan air.

Baca Lebih Detail: “Aktivitas Snorkeling Di Tanjung Benoa Nusa Dua” >>>

2. Jangan Menahan Napas Saat Menyelam

Peserta pemula saat menyelam memiliki kecendrungan untuk menahan napas saat pertama kali mencoba aktivitas menyelam. Menahan napas terlalu lama saat menyelam dapat mengakibatkan cedera paru-paru dan rasa panik akan muncul.

Saat panik, insting peserta menyelam pemula memiliki kecendrungan untuk berenang cepat ke permukaan air laut untuk mendapatkan rasa aman. Namun naik kepermukaan laut dengan cepat saat menyelam, dapat mengakibatkan ada banyak gelembung gas nitrogen dalam darah peserta menyelam dan ini sangat berbahaya. Usahakan untuk menghidari kepanikan dan bernapas dengan santai.

3. Perhatikan Instruksi Dari Instruktur Menyelam

Pada saat instruktur menyelam menjelaskan kegunaan dari alat menyelam, perhatikanlah dengan seksama. Apabila anda kurang merasa jelas, tanyakanlah kembali kepada instruktur. Alat-alat menyelam seperti baju selam, regulator tangki, pemberat, rompi pelampung, tabung oksigen, masker, kaki katak dan sepatu pelindung. Yang terpenting, anda harus memastikan setiap alat-alat selam berfungsi sebagaimana mestinya.

Setiap instruksi dari pelatih anda harus perhatikan dengan seksama, setiap penyelam pemula akan selalu didampingi oleh pelatih pada saat menyelam. Janganlah anda merasa canggung dalam menanyakan masalah-masalah menyelam bagi pemula. Hampir semua penyedia layanan intro suba dive di Bali, menyediakan instruktur menyelam yang akan melatih anda sebelum melakukan penyelaman.

4. Minum Air Putih Sebelum Menyelam

Banyak yang mengangap remeh, meminum air putih sebelum menyelam tidaklah penting. Kegunaan meminum air sebelum menyelam, agar anda terhindar dari dehidrasi pada saat menyelam. Efek dari dehidrasi akan sangat cepat menguras stamina anda.

5. Kenali Gejala Disfungsi Tubuh

Anda harus mengenal gejala-gelaja disfungsi tubuh pada saat menyelam, karena akibat dari perbedaan suhu air laut dengan suhu tubuh manusia. Sebagai contoh salah satu gejala disfungsi tubuh adalah HIPOTERMIA. Sebaiknya anda menanyakan kepada instruktur menyelam, gejala-gelaja disfungsi tubuh pada saat menyelam dan tanyakanlah bagaimana cara penanggulangannya.

Kami harapkan artikel ini bermanfaat buat anda penyelam pemula. Jika anda ingin menambahkan saran dan komentar tentang tips menyelam di Bali, silakan gunakan kolom komentar dibawah. Saran dan komentar anda sangat kami harapkan agar dapat membantu para pembaca yang lain.

Takut Menyelam, Namun Ingin Melihat Pemandangan Bawah Laut

Selelah anda mengetahui tips menyelam di Bali, apakah pembaca tetap ragu dan takut mengikuti aktivitas menyelam di Bali? Jika pembaca menjawab iya, ada aktivitas menyelam lain yang lebih cocok untuk anda. Aktivitas menyelam tersebut antara lain Tanjung Benoa Seawalker dan aktivitas wisata kapal selam Odyssey Submarine Amuk Bay Bali.

Baca Lebih Detail: “Tanjung Benoa Seawalker Bali” >>>

Lihat Lebih Detail: “Wisata Kapal Selam Odyssey Submarine Amuk Bay Bali” >>>

Date Published 6 Juli 2020 | Ditempatkan di bawah: Wisata Di Bali Ditag dengan:Diving Bali, Nusa Dua, Rekreasi Air, Tanjung Benoa

Cari Disini!

English Language

Bali Water Sports English Website

Harga Paket Klik Disini!

Paket Tanjung Benoa Watersport

Mungkin Ini Yang Anda Cari

  • Daftar Pantai Terkenal Di Bali
  • Tempat Wisata Bali
  • Bali Tour Murah
  • Harga Sewa Alphard Di Bali
  • Harga Sewa Bus Bali
  • Daftar Aktivitas Wisata Petualangan

Klik Disini Untuk Booking!

booking watersport bali

Telephone, SMS, WhatsApp:

+62 812 3615 8243 (Telkomsel).
+62 822 4714 8222 (Telkomsel).
+62 822 4714 8333 (Telkomsel).
+62 81 999 021 491 (XL).
+62 366 5581096 (Telephone Kantor).

Bali Sewa Mobil

sewa mobil di bali

Social Network

facebook icon twitter icon

Informasi Terbaru

  • Tips Rafting Untuk Pemula Yang Wajib Anda Ketahui Sebelum Mencoba
  • Tanah Lot Bali – Panduan & Informasi Liburan Ke Objek Wisata Pura Tanah Lot
  • Pantai Pandawa Bali Di Desa Kutuh – Peta Lokasi & Harga Tiket Masuk 2021
  • Naik Unta Di Bali – Harga Camel Safari Pantai Sawangan Nusa Dua

Halaman Terpopuler

  • 10 Pantai Terindah Di Bali
  • Pantai Pandawa
  • Paket Tanjung Benoa Watersport
  • Watersport Tanjung Benoa
  • Pulau Penyu Tanjung Benoa Bali
  • Ayung Rafting Ubud

Kontak

Wira Water Sport (Wira Tour Bali)
Email: info@water-sport-bali.com
Phone: +62812-3615-8243
Phone: +62822-4714-8222
Url: https://www.water-sport-bali.com/
Jenis Pembayaran: Cash, Transfer Bank, Credit Card, Paypal
Jam Buka: Senin - Minggu Dari 8:00am - 9:00 pm
Alamat: Jl. Raya Sampalan No.45, Kelurahan Sampalan Tengah, Dawan, Klungkung, Bali Kode Pos 80761

Copyright © 2021 · Wira Water Sport Bali Manage By Wira Tour Bali · WordPress